Serial Angin Bercerita : Perkenalan

Other

by Arif Budi Setyawan



 

Aku adalah angin seperti yang Anda tahu, yaitu yang memiliki sifat dasar selalu berhembus dari satu tempat ke tempat yang lain dan bisa berada di mana saja. Namun Mas Arif menginginkanku menjadi sosok yang bisa bercerita tentang apa saja yang kutemui dalam perjalanan pengembaraanku sebagai bagian dari  dunia yang penuh dengan drama kehidupan.

Dia ingin aku menjadi tokoh penutur cerita dalam rubrik " RUANG CERPEN" yang akan diasuhnya dalam ruangobrol.id. Ide ceritanya itu diberi nama " Serial Cerpen Angin Bercerita".

Setelah melalui perdebatan panjang selama perjalanan Jakarta-Tuban, akhirnya aku dan Mas Arif sepakat dengan peran yang ia inginkan dariku, yaitu sebagai sosok penutur cerita. Aku diberinya nama “Riihul Khayr” yang berarti “Angin (yang) Baik”. Dia memanggilku dengan inisial namaku “RK”, biar kelihatan keren seperti panggilan keren beberapa orang beken, misalnya Cristiano Ronaldo yang beken dengan panggilan CR7.

Aku adalah tokoh fiksi rekaan Mas Arif untuk bercerita tentang apa saja yang kutemui dalam perjalanan pengembaraanku sebagai bagian dari  dunia yang penuh dengan drama kehidupan. Aku melewati banyak tempat di sepanjang waktuku, yang mana pada setiap tempat yang kulewati selalu memiliki kisah tersendiri.

Banyak kisah yang tidak berfaidah, tapi banyak juga yang menyimpan banyak hikmah. Aku melewati gunung yang tinggi, lautan luas, bergerak di langit bersama awan, menyusuri hutan, melewati lembah, menerpa celah rumah-rumah di desa dan di kota, menyusup di bawah keyboard komputer dan laptop, dan juga berhembus membelai kepala manusia.

Cerita yang kubawa  berasal dari tempat-tempat yang kulewati. Sehingga ceritaku nanti bisa berupa cerita tentang apa saja, bisa tentang keindahan alam, tentang perilaku manusia, tentang pemikiran yang ditampakkan melalui lisan dan tulisan, tentang isi internet, atau berupa kutipan-kutipan perkataan dari orang-orang yang pernah kutemui dalam perjalananku berhembus dari satu tempat ke tempat yang lain.

Tetapi, tentu saja aku hanya akan bercerita tentang hal-hal yang kuanggap berfaidah atau yang mengandung pelajaran. Agar aku menjadi angin yang membawa kebaikan sebagaimana harapan dari Mas Arif. Tugasku adalah bertutur, dan Anda yang menentukan apakah kisah yang kututurkan itu bermanfaat atau tidak.

Sekian perkenalan dariku, dan selamat menikmati kisah-kisah yang akan kuceritakan setelah ini.

*Source Image : www.google.com

Komentar

Tulis Komentar